Thursday, July 25, 2019

VIRAL!! Inilah Fakta Menarik Tentang Aplikasi FaceApp Yang Sedang Viral!!

Aplikasi FaceApp yang sekarang sedang viral dan booming, dengan keunggulan dari fiturnya yang dapat membuat wajah seseorang terlihat lebih tua atau pun lebih muda. Namun, popularitas pada aplikasi ini sendiri diikuti oleh tuduhan sebagai aplikasi mata mata.

Aplikasi FaceApp


Aplikasi FaceApp sendiri berasal dari pengembang Rusia FaceApp Inc. Popularitasnya terus tumbuh karena selebriti dan tokoh terkenalpun ikut menggunakan aplikasi ini. (Lihat di IG ya, artis indo pun ikutan juga :D )

Dikutip dari Liputan6.com bahwa Aplikasi FaceApp dituduh membahayakan data penggunanya. Bahkan di sana, ada tuduhan menjadi aplikasi mata-mata loh.

Seperti yang telah Anda ketahui, bahwa sebelum Anda menggunakan aplikasi FaceApp ini mereka sebelum nya meminta izin untuk mengedit foto penggunanya dengan mengunggah ke server cloud mereka.

Cloud tersebut pun dimuat ke server sehingga kecerdasan yang di buat oleh Aplikasi FaceApp sendiri dapat memproses foto yang anda inginkan seperti menjadi lebih tua, lebih cantik, mengubah gender di server cloud. Namun tetapi, temuan pada  aplikasi FaceApp ini sendiri tidak hanya memuat sebuah foto.

Pihak FaceApp menanggapi tuduhan ini, FaceApp Inc. merespons:

"sebagian besar gambar akan dihapus dari server mereka dalam 48 jam setelah mengunggah," Kata CEO aplikasi FaceApp.

Mereka juga memberitahukan, bahwa mereka tidak menjual ataupun membagi data para pengguna nya dengan pihak ketiga mana pun," tambahan dari CEO Aplikasi FaceApp ini.

Tidak hanya tanggapan mereka atas tuduhan mencuri data penggunanya, pihak Aplikasi FaceApp sendiri pun juga telah mengeluarkan pernyataan resmi yang menanggapi tuduhan penyalahgunaan informasi pribadi pengguna.

Pihak FaceApp pun menyatakan bahwa foto-foto penggunanya bukan diunggah di cloud Rusia melainkan di Amerika Serikat.

Pihak FaceApp menyatakan bahwa mereka menggunakan layanan cloud AWS untuk memproses foto para penggunanya dari Amazon. Dan pasti nya bahwa foto-foto para pengguna nya aman jika tidak dibagikan kepada pihak ketiga.

Perhatian!
Untuk informasi ini sendiri saya dapat dari beberapa website berita seperti Liputan6.com namun untuk fakta benar nya saya tidak tahu menahu, namun pastinya bahwa pihak FaceApp sendiri pun mengklaim bahwa mereka tidak mencuri data penggunanya. Silahkan anda riset lebih lanjut atau cari informasi lebih banyak untuk memastikan keamanan diri anda.

Kalau kalian mau edit foto yang keren dan simpel, jangan bingung, edit aja pake aplikasi yang direkomendasiin disini Aplikasi Edit Foto Untuk Android

Hidup adalah pilihan, silahkan pilih apa yang mau anda lakukan, pikirkan dan terima resikonya. See you to next article guys 😀

0 comments:

Post a Comment