Tuesday, February 6, 2018

Tips Diet Menaikan Berat Badan Agar Menjadi Ideal

tips menaikan berat badan
Diet untuk menjaga berat badan
Berat Badan Gak Ideal?? Baca dulu artikel ini biar berat badanmu ideal!!

Banyak banget orang yang mengeluhkan berat badan, sepertinya ini sudah menjadi masalah umum semua orang. Mulai dari menurunkan berat badan, menaikkan berat badan ataupun menjaga berat badan agar tetap ideal.
Nah sebenarnya tubuh ideal itu bisa kita dapatkan dengan mudah kok, cukup dengan "Diet", dietnya seperti apa? yuk ikuti caranya!

Cara Menggemukkan Badan
1. Mengatur Pola Makan
Ini penting banget ya, biar berat badan naik kita harus menaikan frekuensi/jumlah makan kita. makan itu ga harus banyak (tapi jangan terlalu sedikit juga ya guys) yang penting teratur dan sering. Misal gini, pagi sarapan, jam 10 coffee break ya ngemil ringan gitu lah (saran sih roti ya), jam 12 atau 1 makan siang, jam 3 coffee break lagi, makan malam trus ngemil lagi, rutin aja gini tiap hari.

2. Makanan Dengan Nutrisi Tinggi
Pilihlah makanan dengan nutrisi tinggi, seperti buah, sayur, dan kacang-kacangan, tapi bukan berarti menghindari lemak, protein, dll. Lemak dan protein juga berpengaruh dalam menggemukkan badan.

3. Konsumsi Jus atau Smoothies
Bukan hanya makanan, tapi minuman bernutrisi tinggi juga bisa menggemukkan badan, atau bisa juga dibuat smoothies dengan susu atau yogurt.

4. Perbanyak Minum Air Putih
Tahu ga hampir 70% orang berbadan kurus ternyata kekurangan cairan tubuh loh. Makanya air itu penting bagi tubuh kita karena air sebagai cairan tubuh sangat diperlukan untuk menjalankan berbagai organ di dalam tubuh seperti lambung dan usus.
Konsumsilah air putih 2 liter /hari, kalian bisa mulai dari bangun tidur pagi hingga malam hari.

5. Konsumsi Susu
Minumlah susu di pagi hari dan malam hari sebelum tidur, tanpa disadari ini susu merupakan salah satu cara menggemukkan berat badan yang efektif.

6. Olahraga
Lakukan olahraga secara rutin, tidak perlu olahraga berat cukup olahraga ringan saja. Memang olahraga lebih sering dilakukan orang untuk menurunkan berat badan, tetapi bukan berarti olahraga tidak dapat menaikkan berat badan. Olahraga berguna untuk mengidealkan berat badan, ga mau donk nanti badan kalian malah melar karna kebanyakan makan? nah olahraga diperlukan untuk menjaga lemak di tubuh.

7. Hindari Bergadang
Hal ini umum dilakukan setiap kalangan, bahkan ada yang insomnia, tetapi bergadang membuat organ tidak bekerja dengan baik sehingga berat badan pun menurun, ini sangat di hindari bagi kalian yang mau menggemukkan badan.

8. Berhenti Merokok dan Meminum Alkohol
Merokok dapat merusak kerja organ, sehingga merokok dapat menghambat usaha kalian untuk gemuk guys, jadi jangan merokok ya kalo mau gemuk. Alkohol juga dapat menghambat usaha kalian karna sifatnya yang keras, di cuaca kita di Indonesia ini alkohol bukan minuman yang tepat.

9. Buat Tabel Berat Badan
Buatlah tabel data berat badan kalian setiap minggunya, kalian cukup menimbang berat badan kalian seminggu sekali, lalu catat berat badan kalian di buku tabel. Ini bisa menjadi motivasi buat kalian yang sedang menaikkan berat badan.

10. Happy All Time
Yang terakhir yang paling harus kalian lakuin yaitu kalian harus merasa senang, bahagia, jangan stress atau banyak pikiran, jangan galau berkepanjangan, dan jangan terlalu capek. Tahukah kalian ternyata bahagia atau selalu merasa senang dapat menaikkan berat badan kalian secara alami.
Mungkin ini hal yang selalu kalian lupakan, terlalu sibuk mencari cara buat gemuk, sampai stress kok ga gemuk gemuk ya? santai aja guys, jalani aja walaupun belum ada perubahan, ga perlu di ambil pusing, semua akan gemuk pada waktunya.

Nah itu dia 10 cara yang bisa kalian lakuin buat menggemukan/ menaikkan berat badan. Simpel banget kan caranya? ga susah kok dapatin tubuh ideal hehe. Untuk menurunkan berat badan di artikel selanjutnya ya.
Tapi ada beberapa orang yang sulit bahkan tidak dapat gemuk meski sudah berusaha, yaitu orang yang gen tubuhnya memang kurus, atau adanya kelaian gen (bawaan gitu guys).
Semoga cara diatas dapat membantu kalian, dan kalo kalian sudah ngelakuin cara diatas atau punya cara lain, boleh donk share di sini dan kirim foto tabel berat badan kalian, nanti biar saya tambahin kesini, tenang bagi yang mau no name juga ga apa apa atuh. See you guys ~

0 comments:

Post a Comment